BOGOR - Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, H. Ricky Kurniawan, Lc., turut memberikan kehormatan dengan menghadiri akad nikah putra Kyai Nuh, tokoh kharismatik Kabupaten Bogor, pada Sabtu (21/6/2025) di Aula Ponpes Arafah SMK Iluni Rt 3/9 Bojonggede, Kabupaten Bogor.

Putra KH. Muhammad Nuh Hadiwijaya, Ahmad Didat Muta’ali, S.H., Sp.D., resmi mempersunting Sintia, putri Bapak Abdul Hadi dan Ibu Hj. Heni Cahyani. Acara sakral ini dihadiri beragam tokoh, mulai dari agamawan, masyarakat, hingga unsur pemerintahan.

"Beliau bukan hanya seorang tokoh agama, tapi juga guru masyarakat. Tentu saya merasa sangat terhormat bisa hadir dan turut memberikan restu secara langsung kepada keluarga besar beliau," ujar Ricky kepada awak media di lokasi, Sabtu (21/6/2025).

Ricky Kurniawan tak hanya memberikan doa restu, tetapi juga mengapresiasi peran besar KH. Nuh dalam pendidikan Islam dan kegiatan sosial kemasyarakatan di Bogor dan sekitarnya. Ia melihat pernikahan ini sebagai momen penting yang mempererat silaturahmi antar berbagai kalangan.

Acara berlangsung khidmat dan hangat, ditandai dengan pembacaan doa para ulama serta nasihat pernikahan. Kehadiran tokoh penting dari pesantren dan pondok tahfidz semakin menambah nuansa religius. Karangan bunga dari Menteri Kebudayaan Fadli Zon dan Bupati Bogor Rudy Susmanto turut memeriahkan acara tersebut.

Dengan harapan penuh keberkahan, Ricky mendoakan agar keluarga baru Ahmad Didat dan Sintia menjadi keluarga sakinah, mawaddah, warahmah, dan menjadi generasi penerus yang membawa kebaikan bagi masyarakat.*