Hadi Tjahjanto Diangkat Sebagai Menko Polhukam
JAKARTA - Presiden Joko Widodo pada Rabu, 21 Februari 2024 melantik Menko Polhukam dan Menteri ATR/BPN yang baru di Istana Negara.
Marsekal (Purn.) Hadi Tjahjanto yang sebelumnya menjabat Menteri Agraria dan Tata Ruang dan Kepala Badan Pertanahan Nasional atau ATR/BPN diangkat sebagai Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan atau Menko Polhukam.
Posisinya sebagai Menteri ATR/BPN digantikan oleh Agus Harimurti Yudhoyono yang juga ketua umum Partai Demokrat dan putra sulung Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono.
Hadi Tjahjanto sebelum menjadi menteri di Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024 pernah menjabat sebagai Panglima TNI setelah sebelumnya menjabat sebagai Kepala Staf Angkatan Udara atau KASAU.
"Saya berharap Bapak Hadi Tjahjanto dan Bapak Agus Harimurti Yudhoyono dapat terus berkonsolidasi dengan pihak-pihak terkait untuk menjaga situasi politik dan keamanan di Tanah Air, " ujar Presiden Joko Widodo sebagaimana disampaikan melalui akun resminya di X.
Kedua menteri baru ini memperkuat Kabinet Indonesia Maju sampai Oktober mendatang saat terjadi pergantian pimpinan negara.
Hadi menggantikan Menko Polhukam ad interim Tito Karnavian yang juga menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri.
Posisi Menko Polhukam ditinggalkan oleh Prof. Mahfud MD yang maju sebagai calon wakil presiden pada Pilpres 2024 yang telah dilaksanakan pada 14 Februari 2024. (***)