Yontaifib 1 Marinir Juara Marines Dan Pentathlon Pasmar

Yontaifib 1 Marinir Juara Marines Dan Pentathlon Pasmar

Smallest Font
Largest Font

Jurnalcakrawala.com – Jakarta, Wakil Komandan Korps Marinir (Wadankormar) Brigjen TNI (Mar) Endi Supardi  mewakili Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Suhartono menutup “MARINES  PENTATHLON PASMAR 1 TAHUN 2021” di Markas Komando Pasmar 1 di Marunda ,Cilincing , Jakarta Utara, Rabu (02/06/21).

Lomba Marines Pentathlon Pasmar 1 Tahun 2021 ini diikuti 15 satuan Batalyon yang berada di bawah jajaran Pasmar 1. Lomba olah raga militer ini berlangsung dimulai 31 Mei 2021.  Lomba ini meliputi lomba Halang Rintang digelar di Lapangan Halang Rintang Kesatrian Marinir Cilandak Jakarta Selatan pada 31 Mei 2021 dan Lomba Triathlon (Cross Country, Menembak Pistol dan Senapan, Renang Militer ) dilaksanakan pada hari Rabu pada 2 Juni 2021 di Kesatrian Marinir Baroto Sardadi Marunda Jakarta Utara.

Didalam sambutan Dankormar yang dibacakan oleh Wakil Komandan Korps Marinir menyatakan , “Kita sadari bersama bahwa dalam suatu pertandingan pasti ada yang menang dan ada yang kalah , namun kekalahan  itu merupakan keberhasilan yang tertunda , yang terpenting adalah kita sebagai prajurit Korps Marinir yang selalu menjunjung tinggi sportifitas dan kebersamaan”.

Selain itu Dankormar menyampaikan, ” Saya juga berpesan kepada seluruh Komandan Satuan , jadikanlah momen lomba Pentathlon Pasmar 1 Tahun 2021 sebagai tolak ukur pembinaan satuan di bidang personil khususnya olah raga  dan tingkatkan terus pembinaan prajurit , sebagai bukti nyata pengabdian saudara kepada  Korps Marinir yang sama – sama kita cintai dan banggakan.”

Dalam Lomba tersebut Yon Taifib 1 Mar menjadi Juara 1 , Yonif 6 Mar mendapatkan Juara 2 dan Yonif 2 Mar sebagai Juara 3.

Pada kesempatan tersebut WadanKormar menyerahkan Piala Kepada Juara 1 Lomba Pentathlon Pasmar 1.

Acara penutupan ini juga dihadiri Irkormar Brigjen TNI (Mar) Lasmono,   Dan Pasmar 1 Brigjen TNI (Mar) Hermanto,  Pejabat Utama Korps Marinir dan para Komadan Satuan Pasmar 1.(**)/andi

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Hera Author

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.