YKPI dan MPB Bogor Berikan Kaki Palsu Kepada Rohim Pemuda Asal Flores NTT
BOGOR, Jurnalcakrawala.com – Akhirnya Abdur Rohim Muslimin pemuda asal Flores yang berdomisili di Wilayah RT/RW 02/05, Desa Susukan Kecamatan Bojonggede Kabupaten Bogor, menerima kaki palsu yang sekian lama diidam-idamkannya. Sekarang sudah diterimanya dari Yayasan Kemanusiaan Pesona Indonesia (YKPI) bekerjasama dengan Lembaga Swadaya Masyarakat, Markas Pejuang Bogor (LSM MPB). Sabtu (29/5).
“Lama saya mengidamkan kaki palsu seperti ini, supaya kegiatan rutin tidak terganggu. Berharap dapat bantuan dan sudah mengajukan kepemerintah ditempat kelahiran, tak kunjung juga. Sampai akhirnya mendapatkannya di Kota Hujan Bogor, saya sempat ajukan ditempat asal saya tapi belum dapat juga, Alhamdulillah saya dapat disini”, ungkap Rohim.
Lanjut Rohim, yang merasa senang mendapatkan kaki palsu yang selama ini ditunggunya.
“Saya sangat senang, semoga dengan kaki ini saya dapat melaksanakan aktifitas yang cukup padat tanpa ada batas”, sambung Rohim dengan senyum yang has miliknya.
Siti perwakilan dari YKPI mengungkapkan rasa bangga bisa memberikan kaki palsu tersebut kepada Rohim.
“Sekuat tenaga saya berupaya meminta kepada Ketua agar kaki palsu Nak Rohim dipercepat dan Alhamdulillah bisa. Rasa bangga dapat memberi karena kaki tersebut sangat dibutuhkannya”, ungkapnya melalui pesan Whatssup kepada media.
YKPI dan LSM MPB berharap bukan cuma kami yang berbuat, namun pemerintah harusnya lebih dominan dalam hal ini. Kami langsung dapat temuan dimasyarakat dan mereka para penerima kaki palsu juga sangat berharap dapat bantuan. Mereka punya hak dan dilindungi undang-undang.
Data melalui ketua RT, RW dan desa atau kelurahan penyandang cacat tersebut, tanyakan kepada mereka mau dibantu atau tidak dan ajukan kepemerintah melalui Dinas Sosial lalu ke-Kementrian Sosial yang dananya cukup besar.
Ramkel