Waspadalah Kenali 5 Tanda Kamu Berhubungan dengan Teman Toxic

Waspadalah Kenali 5 Tanda Kamu Berhubungan dengan Teman Toxic

Smallest Font
Largest Font

Dalam hubungan pertemanan memang tidak selalu mulus dan menyenangkan. Bersama teman memang ada suka dan duka, tak melulu mengasyikkan.

Namun jika dalam hubungan pertemanan, kamu mulai merasa tertekan dan tidak bahagia, ada kemungkinan teman kamu toxic? Untuk mengetahui ciri-cirinya, berikut merupakan tanda-tandanya dari sumber yang dilansir dari Women Health.

1.Kamu merasa lelah secara fisik dan emosional

Saat berteman dengannya kamu sering merasa lelah secara fisik dan emosional. Sebab temanmu selalu membutuhkan perhatian dari kamu selama 24 jam. Kamu sering kali dipaksa untuk menemaninya berjam-jam, atau dia meneleponmu berjam-jam hanya untuk mengeluhkan kesukaran dan masalah hidupnya.

Namun di sisi lain, temanmu tak peduli bahwa kamu butuh bekerja, butuh me time, dan butuh sendiri. Dia tidak peduli dengan kebutuhanmu, dia ingin kamu selalu ada untuknya tanpa memikirkan dirimu.

2.Kamu tak menikmati waktu bersama dengannya

Kamu tak menikmati waktu bersama dengannya seharian mesti mendengar keluh kesah temanmu. Dia juga tak memberikan waktu bercerita untuk kamu. Dan hal tersebutlah yang mungkin buat kamu tidak nyaman.

3.Kamu tak jadi diri sendiri saat bersama dia

Seorang teman beracun sangat memugkinkan memiliki kemampuan untuk menyebarkan toksisitasnya kepada orang lain. Ketika kamu sedang bersama orang tersebut, maka kamu juga bisa merasa terpengaruh perilaku beracunnya. Misalnya kamu jadi terlalu banyak minum alkohol, bergosip dan menjelek-jelekkan orang lain, bahkan kamu bisa saja begadang dan galau tak jelas. Temanmu itu benar-benar toxic ya.

4.Dia selalu cemburu

Adanya kompetisi sesekali memang tidak masalah bahkan ini sangat baik. Tapi kalau temanmu menganggap kamu sebagai kompetitor hidupnya dan selalu cemburu dengan pencapaianmu maka ini menyedihkan.

Dia selalu cemburu saat kamu dapat kerja yang lebih baik, pacar yang lebih asyik. Sebaiknya tinggalkan saja teman toxic semacam itu.

5.Kamu selalu ada untuknya, tapi dia tak pernah membantumu

Jika temanmu sepertinya selalu membutuhkan bantuan kamu, tetapi tidak dapat membalas bahkan bantuan sekecil apa pun, maka kemungkinan itu adalah racun. Sebab, ini tidak seimbang besar antara apa yang Anda berikan dan apa yang Anda dapatkan, jadi ini jelas kamu dalam hubungan toxic friend.

Editors Team
Daisy Floren

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.