Sudah Pulang ke Indonesia, Bagus Kahfi Belum Juga Dipanggil Shin Tae-yong
Amiruddin Bagus Kahfi saat ini sudah kembali ke Indonesia usai menjalani rehabilitasi cedera bersama FC Utrecht di Belanda.
Meski sudah berada di Indonesia, penggawa Barito Putera itu belum bisa memperkuat Timnas Indonesia U-19. Hal itu disampaikan langsung oleh asisten pelatih Timnas U-19, Nova Arianto.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-19 sekarang tengah menjalani training camp (TC) di Jakarta. Sebanyak 38 pemain ikut serta di dalam TC yang akan digelar hingga 23 November 2020.
Nova mengatakan masih menunggu arahan Pelatih kepala Shin Tae-yong untuk pemanggilan Bagus Kahfi. Selain itu, tim pelatih harus memastikan kesiapan kondisi saudara kembar Bagas Kaffa itu.
Pemain tim nasional Indonesia U-19 menjalani pemusatan latihan perdananya di Stadion Madya, Jakarta, Senin (16/11/2020). (ANTARA/PSSI.org)
“Untuk masalah Bagus ini, sampai sekarang belum ada keputusan dari Coach Shin Tae-yong. Jadi sekarang kami hanya menunggu arahan saja,” kata Nova Arianto saat dihubungi oleh awak media lewat pesan WhatsApp, Jumat (20/11/2020).
“Kami juga sekarang tunggu kondisi final dari Bagus juga. Selain itu kami sambil menunggu situasi Bagus karena saat ini sedang berurusan dengan klubnya juga,” tambah mantan pemain Persib Bandung itu.
Timnas Indonesia U-19 sedang disiapkan untuk menghadapi Piala Asia U-19 yang akan digelar pada Maret 2021.
Selain itu, Garuda Nusantara –julukan Timnas U-19– diproyeksikan tampil untuk Piala Dunia U-20 2021, di mana Indonesia bertindak sebagai tuan rumah.
sumber:suara