Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda Masuk Ke Pedalaman Kampung Faka Fuku

Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda Masuk Ke Pedalaman Kampung Faka Fuku

Smallest Font
Largest Font

Jurnalcakrawala.com – Agimuga, Untuk mewujudkan rasa kebersamaan dan ikatan batin terhadap masyarakat di wilayah yang menjadi daerah binaannya Satgas Pamrahwan Yonif 315/Garuda dibawah pimpinan Letda Inf Wetrianto selaku Danpos Pos Kiliarma Distrik Agimuga datang ke pedalaman kampung Faka Fuku untuk melayat sekaligus silaturahmi dengan masyarakat kampung Faka Fuku yang mana ada kepala kampung yang meninggal dunia (03/07/2021).

Danpos Kiliarma Letda Inf Wetrianto bersama Kepala Distrik dan Babinsa Kiliarma melaksanakan kegiatan sesuai arahan Dankolakops Danrem 174/ATW yang mana sebagai Aparat TNI kita harus siap dan berani mencintai, menyayangi, membantu, membina, membangun, dan memberikan rasa aman kepada masyarakat papua.

Kegiatan ini juga diharapkan menjadi gambaran bagi masyarakat Papua khususnya kampung Faka Fuku Distrik Agimuga untuk melakukan perubahan yang lebih baik lagi ke depannya karena dengan hadirnya aparat TNI di tengah – tengah mereka saat mereka dalam keadaan sedang berduka dan dirundung kesedihan karena kematian salah satu kepala kampung yang merupakan salah satu kepala suku terbesar di Kabupaten Mimika yaitu suku Sempan dan juga merupakan Tokoh masyarakat Distrik Agimuga.

Saat melayat di balai kampung Faka Fuku disana sudah berkumpul masyarakat banyak diantaranya kampung Mafasimamo yang merupakan tetangga kampung Faka Fuku, Kp. Mafasimamo, Kp.Aramsolki, Distrik Jita juga datang baik yang tinggal di kota maupun yang tinggal di kampung, Kapala Distrik Mimika Timur, jadi ada warga dari 3 Distrik yang berkumpul jadi satu.

Atas nama satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda kami turut ber belangsungkawa dan turut berdukacita yang sedalam – dalamnya atas meninggalnya kepala kampung yang merupakan salah satu kepala suku dan tokoh masyarakat Distrik Agimuga ungkap Letda Inf Wetrianto dalam sambutanya.(**)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Hera Author

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.