Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda Bersinergi Untuk Negeri

Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda Bersinergi Untuk Negeri

Smallest Font
Largest Font

Jurnalcakrawala.comdera – Edera, Dalam rangka mempertahankan keutuhan NKRI dan menjaga kondisi stabilitas Keamanan di daerah Papua, Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda bersinergi dengan aparat pemerintah daerah setempat, seperti yang dilaksanakan Danpos Bade Lettu Inf Deden yang bersilaturahmi ke Kantor Distrik Edera (05/07/2021)

Hal tersebut dilakukan oleh Danpos Bade Lettu Inf Deden Sesuai dengan arahan dari Dansatgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda Letkol Inf Suryanto S.A.P, dimana kita selaku Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda harus dapat bersinergi dengan aparat pemerintah daerah yang berada di wilayah binaan tiap pos, supaya mampu menjaga dan bekerjasama serta mempertahankan kondisi wilayah agar senantiasa tetap kondusif dan stabil keamanannya.

Silaturahmi ini merupakan suatu kegiatan yang dilakukan dalam rangka untuk saling mengenal sehingga diharapkan selaku warga baru di wilayah tersebut dan kedepan diharapkan dapat terjalin kerjasama yang baik karena sama-sama mempunyai tugas dan tanggung jawab di wilayah tersebut.
Ungkapan terimakasih dan sambutan yang hangat dari Bapak Germanus Aun, S.Sos Selaku Kepala Distrik Edera atas kunjungan Danpos Bade Lettu Inf Deden ke Kantor Distrik Edera.

Kegiatan Anjangsana seperti ini merupakan salah satu kegiatan teritorial yang dikedepankan dalam Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda selain bidang intelijen dan Tempur.
Sesuai Pedoman Prajurit Siliwangi “Silih Asah, Silih Asih dan Silih Asuh.(**)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Hera Author

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.