Roy Kiyoshi Resmi Bebas Setelah Menjalani Lima Bulan Masa Rehabilitasi Di RSKO

Roy Kiyoshi Resmi Bebas Setelah Menjalani Lima Bulan Masa Rehabilitasi Di RSKO

Smallest Font
Largest Font

Roy Kiyoshi resmi bebas setelah menjalani lima bulan masa rehabilitasi di RSKO, Jakarta Timur, usai tersandung kasus narkoba.

Kebebasan Roy disambut gembira keluarga, penggemar dan sahabatnya. Seperti salah satunya rekan terdekat Roy, Barbie Kumalasari, yang turut menjemput Roy keluar dari RSKO.

“Aku berterima kasih banget dapet support dari temen dan fans sampai akhirnya aku pulang hari ini, temen aku Barbie juga datang hari ini,” kata Roy Kiyoshi, Selasa (6/10).

Usai penangkapannya, Roy mengaku akan lebih berhati-hati lagi saat mau membeli obat. Usai penangkapannya, paranormal itu juga mengaku menjadi sosok pria yang lebih dewasa lagi.

Lebih ini sih lebih harus hati-hati ke depannya terus udah gitu lebih dewasa lagi. Hikmahnya ya aku mengimbau ke temen-temen semua anak muda untuk tidak membeli obat tanpa resep karena memang itu kesalahan aku.

Aku memang ada paranoid dan aku ada sakit insomnia ternyata itu penyakit kronis, kata dokter aku kalau memang sakit harus pergi ke dokter jadi aku dapet pembelajaran sesuatu gitu ya karena aku takut Covid-19 ya belinya tanpa resep deh.

Setelah resmi bebas, Roy Kiyoshi pun ingin segera pulang ke rumah untuk bertemu dengan kedua orang tuanya.

Roy mengaku rindu untuk menghabiskan waktu bersama orang tuanya. Ia bahkan ingin memiliki waktu rehat sejenak dari pekerjaannya demi memiliki waktu bersama keluarga.

Peluk papa peluk mama ketika aku pulang dan ya istirahat dulu lah ya syuting ada tapi yang aku prioritasin ketemu orang tua, manja-manjaan pengen quality time dulu.

sumber:insertlive

Editors Team
Daisy Floren

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.