Pelda M. J. Purba Babinsa Kel. Pabuaran Mekar Koramil 0621-01/Cibinong Berikan Pengarahan pada Siswa Kelas IX SMP Al Fadl Terkait Perilaku

Pelda M. J. Purba Babinsa Kel. Pabuaran Mekar Koramil 0621-01/Cibinong Berikan Pengarahan pada Siswa Kelas IX SMP Al Fadl Terkait Perilaku

Smallest Font
Largest Font

Bogor, Jurnal Cakrawala – Pelda M. J. Purba babinsa Kel. Pabuaran Mekar Koramil 0621-01/Cibinong memberikan pengarahan ke siswa kelas 9 SMP Al Fadl di RT 04 RW 03 Bedahan, Senin 11 Desember 2013.

Adapun arahan yang disampaikan oleh Babinsa kepada para siswa antara lain terkait disiplin dan tingkah laku para siswaitu sendiri di setiap harinya.

Disiplin adalah salah satu prilaku yang positif yang harus dimiliki oleh setiap individu. Dimana sikap disiplin ini merupakan cerminan masa depan seseorang.

Apabila orang itu menerapkan kedisiplinan sejak dini maka dapat dipastikan orang tersebut nantinya bisa sukses.

Hal itu diungkapkan oleh Pelda M. J. Purba babinsa kepada para siswa.

“Oleh karena itu jika kalian ingin sukses, kalian harus menerapkan kedisiplinan. Misalnya disiplin waktu. Baik waktu belajar, ibadah, istirahat, main dan sebagainya.”ujarnya.

Lebih lanjut Babinsa mengatakan agar generasi muda menjauhi hal-hal yang dilarang yang pastinya dapat merugikan diri sendiri. Misalnya pergaulan bebas, geng motor, penyalahgunaan narkoba dan sebagainya.

“Jadilah generasi muda yang sukses, karena kesuksesan dapat kita raih diawali dengan niat, disiplin dan kerja keras.”pungkasnya.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Hera Author

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.