Pelatihan Menyablon Media Plastik dan Literasi di Cibinong
Pelatihan Menyablon Media Plastik dan Literasi di Cibinong
BOGOR – Pelatihan menyablon diselenggarakan oleh Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Bogor bertempat di ruang perpustakaan, di Cibinong pada Jumat 28/05.
Tujuan diselenggarakannya pelatihan menyablon untuk pengembangan literasi berbasis inklusi sosial agar masyarakat tahu bukan hanya membaca sekaligus dapat mempelajari hal hal lain yang bisa memberdayakan masyarakat salah satunya yaitu, menyablon dengan media plastik.
Peserta pelatihan menyablon di ikuti oleh Karang Taruna Sukamakmur, Babakan Madang, Gunung Putri, Cibinong dan Kecamatan lainnya, dengan harapan setelah mengikuti pelatihan ini para peserta bisa menerapkan, mengembangkan ilmunya di wilayahnya masing masing. (Yuli)