Optimalisasi Energi Listrik Nasional, PLTGU Jawa Dua, Efisien dan Ramah Lingkungan

Optimalisasi Energi Listrik Nasional, PLTGU Jawa Dua, Efisien dan Ramah Lingkungan

Smallest Font
Largest Font

Jurnalcakrawala.com

PLTGU Jawa dua memproduksi daya sebesar 800 Megawatt (MW), yang berasal dari gas turbine 2×300 mw dan steam turbine 1×200 mw.

Hal ini kembali tercermin melalui salah satu anak usaha PLN, PT Indonesia Power dalam mengoperasikan dan mengelola Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap (PLTGU) Jawa dua.

Sebagai pembangkit berbahan bakar gas, PLTGU Jawa dua merupakan pembangkit dengan tipe load follower ataupun peaker, yang lebih berfungsi menjaga keandalan listrik karena dapat membangkitkan listrik dalam waktu yang cepat.

Jika terjadi peningkatan kebutuhan secara tiba-tiba, ataupun ada gangguan pada satu pembangkit di sistem Jawa Bali, pembangkit ini yang akan segera memenuhi kebutuhan listrik pada sistem.

Guna memenuhi kebutuhan energi listrik nasional, PT PLN (Persero), selalu berupaya meningkatkan penggunaan energi yang efisien dan ramah lingkungan.

PLTGU Jawa dua juga didesain lebih efisien dan ramah lingkungan. Hal ini didukung dengan sistem pembakaran Dry Low Nitrogen Oksida (NOx) type combuster di PLTGU sehingga menghasilkan emisi gas buang pembangkit NOx ramah lingkungan.

PLTGU ini berlokasi di area Indonesia Power Priok Power Generation and O&M Service Unit (POMU), Jakarta Utara dengan luas area sebesar kurang lebih 23,8 hektare.(wawah)

Sumber dilansir dari akun instagram@kementerianbumn yang merupakan akun resmi kementerianbumn yang diunggah pada tanggal (13/02/2021)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Hera Author

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.