Muspika dan Ormas Kecamatan Ciomas Adakan Bakti Sosial Jalin Silaturahmi
KAB.BOGOR,-JurnalCakrawala.
Bakti sosial digelar guna membangun kedekatan yang lebih baik dengan masyarakat, Muspika Kecamatan Ciomas gelar Bhakti sosial bersama dua organisasi masyarakat (Ormas) yang berada di wilayah kecamatan Ciomas yaitu Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar (BPPKB) dan Pemuda Pancasila (PP).
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat kemitraan antar Muspika terhadap masyarakat serta berbagai elemen, Organisasi masyarakat di wilayah Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor.
“Bakti sosial kita laksanakan agar membangun kedekatan yang lebih baik dengan masyarakat. Sehingga masyarakat dapat memahami bahwa Organisasi Masyarakat adalah sahabat dari warga,” kata Kompol Bambang Kapolsek Ciomas di depan ratusan anggota Ormas saat mengelar apel dihalaman Kantor Polsek Ciomas, pada Kamis (4/5/2020).
Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri Camat Ciomas, Kapolsek, Danramil, serta seluruh unsur Muspika, Anggota Pemuda Pancasila, BPPKB Biro Usaha Chiky dan Masyarakat yang berada di wilayah Kecamatan Ciomas, salah satu bentuk bhakti sosial yang dilakukan kedua Ormas, ialah membersihkan Masjid Jami Nurul yaqin dan memberikan bantuan Untuk DKM Masjid Nurul Yaqin di Desa Ciomas Rahayu Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor.
Sementara itu Camat Ciomas Chairuka Judhianto mengungkapkan,“ saya mengharapkan, kegiatan seperti ini nantinya juga dapat diikuti oleh segenap unsur Organisasi masyarakat lainya. Serta saya mengharapkan kondusifitas kerukunan, keamanan, kesehatan di tengah masyarakatnya harus dijaga, karena kita tidak ingin terjadi perpecahan, yang dapat merugikan masyarakat banyak nantinya,” tegas Chairuka Judhianto Camat Ciomas.
Sementara itu, kegiatan membersihkan Masjid dan Bantuan nantinya juga akan dikuti bhakti sosial lainya, bekerjasama dengan unsur muspika yang berada di wilayah Ciomas, Pelaksanaan kegiatan bhakti sosial ingin menunjukkan kepada masyarakat dan pemerintah bahwa TNI, Polri, Muspika dan Organisasi Masyarakat cukup sinergis di Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor.
“ Dengan aparat pemerintah serta Ormas yang kuat dan solid, kita dapat wujudkan masyarakat yang sehat, Melalui bhakti sosial ini, TNI, Polri, serta Ormas dukung program pemerintah dalam menuju masyarakat sehat,” tandas Camat Ciomas (Herman)