Kali Jambe di Kabupaten Bekasi, Kembali Dipenuhi Sampah dan Berbau

Kali Jambe di Kabupaten Bekasi, Kembali Dipenuhi Sampah dan Berbau

Smallest Font
Largest Font

Kali Jambe di Kelurahan Jati Mulya, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, kembali dipenuhi sampah.

Berdasarkan pantauan Kompas.com di lokasi, Senin (16/11/2020), tumpukan sampah yang memenuhi kali berupa sampah plastik, kain, kayu, dahan pohon, dan sampah rumah tangga lainnya.

Sampah yang menumpuk itu membentuk “daratan” di tengah-tengah kali.

Selain sampah yang menggunung, air kali terlihat menghitam dan berbau. Bau tak sedap bahkan sudah tercium dari jarak 100 meter.

Tahun lalu, pada bulan Oktober dan November, sampah juga menutup permukaan kali itu. Saat itu, kasus sampah menutup permukaan Kali Jambe jadi berita di media.

Camat Tambun Selatan, Junaefi mengatakan, pihaknya sempat membersihikan sampah di kali tersebut pada Sabtu lalu dan Minggu kemarin. Pemkab Bekasi mengherahkan beberapa alat berat untuk mengangkut sampah

“Itu kemarin bisa sampai 100 ton. Sudah dibawa ke TPS Burangkeng,” kata Junaefi saat dihubungi.

Pembersihan tak dilakukan lagi hari ini karena petugas libur setelah membersihkan kali selama dua hari berturut-turut.

Namun saat tidak dibersihkan, sampah masih bermuncul melalui aliran kali yang berasal dari Kabupaten Bogor dan Bekasi. Dia memastikan akan kembali melakukan pembersihan kali dalam waktu dekat.

“Kami akan bersihkan lagi. Kami koordinasikan dulu dengan Dinas Kebersihannya” ujar dia.

sumber:kompas

Editors Team
Daisy Floren

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.