Jalan Berlubang Bundaran Mandala Diperbaiki Satlantas Polres Lebak

Jalan Berlubang Bundaran Mandala Diperbaiki Satlantas Polres Lebak

Smallest Font
Largest Font

Jurnalcakrawala.com

LEBAK – Rusaknya sejumlah ruas jalan yang ada di Bundaran Mandala, Kadu Agung, Cibadak, membuat pihak kepolisian dari Polres Lebak turun langsung bersama warga memperbaiki jalan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, puluhan personil kepolisian dari Satlantas Polres Lebak ikut bergotong royong bersama sopir angkutan memperbaiki jalan yang rusak dengan menggunakan alat seadanya, Rabu (24/2).

Kepedulian memperbaiki jalan yang rusak ini dengan cara menambah batu dan campuran tanah. Sehingga pengguna pengguna jalan menjadi nyaman dan terhindar dari kecelakaan lalu lintas.

“Semoga kegiatan memperbaiki jalan yang rusak menjadi motivasi, dan berguna bagi pengguna jalan. Ini menjadi perhatian bagi kita semua agar mengurangi laka lantas,” ucap Kasat Lantas Polres Lebak, AKP Tiwi Afrina.

Lanjut Tiwi, disamping menghindari laka lantas, tentu pihak kepolisian ingin memberikan rasa aman dan nyaman untuk pengguna jalan raya. Sehingga pengguna jalan tidak merasa khawatir saat melintas.

“kita menghimbau agar pengendara selalu berhati-hati saat melintas di Bundaran Mandala,” kata Tiwi.

Perbaikan jalan yang dilakukan personil Polres Lebak merupakan bagian dari tugas pokok dari Polri ialah untuk melayani masyarakat. Dengan kegiatan tersebut merupakan salah satu bukti Polri berusaha untuk melayani masyarakat.

Gotong royong memperbaiki jalan, ini merupakan pengabdian kepada masyarakat. Hal ini bertujuan agar tidak ada masyarakat yang menjadi korban akibat jalan rusak.

Sumber dilansir dari akun instagram@polres_lebak yang merupakan akun resmi polres_lebak yang diunggah tanggal (24/2)

Red

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
adminjc Author

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.