Deklarasi Yayasan Literasi Budaya Nusantara (YLBN) Diisi dengan Seminar dan Wisata Literasi

Deklarasi Yayasan Literasi Budaya Nusantara (YLBN) Diisi dengan Seminar dan Wisata Literasi

Smallest Font
Largest Font

TANGERANG,-JurnalCakrawala.

Seminar dan Wisata Literasi bertajuk Literasi untuk kesejahteraan digelar YLBN di Hotel Goden Tulip Tangerang, Kamis-Jumat (12-13/12/2019).

Dalam kegiatan tersebut turut hadir perwakilan Kepala Perpusnas RI Renus Siboro, Kadisbudpar Kota Tangerang Ibu Hj. Raden Rina Hernaningsih, Pustakawan Madya DPAD Kabupaten Tangerang ATS Ernawati, dan Francisca Messakh praktisi Perpustakaan Sekolah.

Acara nampak seru dengan kehadiran para peserta seminar yang datang dari berbagai kalangan mulai dari pengelola Perpustakaan Desa, Perpustakaan Sekolah SD, SMP, SMA, Pegiat Taman Baca Masyarakat, perguruan tinggi dari Aceh, NTT, Banten, Jakarta, Malang, Manado dan Makasar.

Deklarasi Yayasan Literasi Budaya Nusantara (YLBN) Diisi dengan Seminar

Dibuka oleh Ibu Hj. Raden Rina Hernaningsih selaku Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata kota Tangerang Mewakili Walikota Tangerang yang berhalangan hadir.

Dalam sambutannya, Rina Hernaningsih mengatakan bahwa pihaknya menyambut baik acara ini untuk mempromosikan wisata literasi kota Tangerang bahkan pihaknya sudah menyiapkan bis secara gratis untuk wisata literasi

“Disbudpar Tangerang memiliki bis yang disediakan dengan gratis yang dapat digunakan untuk berkeliling kota Tangerang, mengitari cagar budaya dan taman kota yang terdapat di tangerang” Tuturnya.

sementara itu Renus Siboro, mengungkapkan bahwa Perpustakaan Nasional telah merancang program transformasi layanan perpustakaan berbasis inklusi sosial, dengan tujuan meningkatkan kualitas dan kesejahteraan kepada masyarakat.

“Program berbasis inklusi sosial sudah disiapkan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) dari Pemerintah Pusat, Provinsi maupun Kabupaten yang dapat digunakan untuk pengembangan program perpustakaan dalam penguatan inklusi sosial kepada Masyarakat” Pungkasnya.

acara dilanjutkan dengan berwisata keliling kota Tangerang mengunjungi Taman Potret, Sungai Cisadane, Kampung Bekelir, Situ Cipondoh, Puspemkot Tangerang (Perpustakaan Pemerintah Kota Tangerang) dan Masjid Al-Azhom. (Red/Abel)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
adminjc Author

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.