ads
Danrem 061/Sk Hadiri Giat Bakti Sosial Gubernur Jabar Eiger dan JQR Untuk Warga Desa Sukagalih, Kab Bogor

Danrem 061/Sk Hadiri Giat Bakti Sosial Gubernur Jabar Eiger dan JQR Untuk Warga Desa Sukagalih, Kab Bogor

Smallest Font
Largest Font

Kabupaten Bogor – Jabar Quick Response atau JQR, salah satu program kemanusiaan Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang diinisiasi oleh Gubernur Jabar Ridwan Kamil kembali berkolaborasi bersama Eiger Adventure dengan menggelar bakti sosial di Desa Sukagalih, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor.

Bakti sosial yang digelar pada Sabtu (23/10/2021) di kawasan pembangunan Eiger Adventure Land ini juga dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang juga didampingi oleh owner PT. Eigerindo MPI, Roni Lukito. Dalam acara bakti sosial tersebut, JQR dan Eiger menyalurkan bantuan dari Gubernur Jawa Barat berupa santunan pendidikan untuk anak-anak yatim, santunan untuk penyandang disabilitas, juga bantuan pembangunan rumah ibadah untuk warga sekitar.

Pada kesempatan itu, Kang Emil -sapaan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil- berpesan kepada masyarakat Jawa Barat agar senantiasa berbagi dan saling tolong menolong dalam kebaikan. Juga mengajak kepada mereka yang memiliki kelapangan rezeki untuk turut terlibat dalam giat kemanusiaan di lingkungannya.

“Selama ada manusia disitu selalu ada kemanusiaan. Maka tidak akan pernah selesai kita melakukan yang namanya bakti sosial. Karena di masyarakat kita pasti selalu ada yang membutuhkan. Maka doa saya semoga dari kita semua menjadi (kelompok) tangan diatas bukan tangan di bawah,” ucap Kang Emil.

Kang Emil juga menambahkan, dalam beberapa pekan terakhir Jawa Barat tak henti mendapatkan kabar gembira seperti juara PON XX Papua, penurunan angka Covid-19, juga akan dibangunnya jembatan gantung terpanjang di dunia oleh Eiger Adventure Land (EAL) di wilayah Desa Sukagalih, Kabupaten Bogor.

“Inilah wajah Jawa Barat kami, Jabar Juara yang lahir batin,” tutup Kang Emil.

Ketua Umum Jabar Quick Response, Bambang Trenggono juga menyatakan bahwa acara bakti sosial ini merupakan bagian dari program bantuan kemanusiaan JQR yang menyasar kelompok rentan di Jawa Barat.

“Kelompok rentan seperti lansia, penyandang disabilitas dan anak yatim selama ini memang menjadi prioritas kami dalam menyalurkan bantuan. Ini juga bukan kali pertama kami berkolaborasi bersama Eiger dalam giat-giat kemanusiaan di Jawa Barat,” ucap Bambang.

Bambang juga melanjutkan bahwa kolaborasi sudah menjadi ciri khas kepemimpinan Gubernur Jabar Ridwan Kamil dalam menjalankan pemerintahannya. Nilai itu pula yang selama ini berusaha untuk dijalankan oleh Jabar Quick Response. Sehingga JQR aktif terlibat dan bekerjasama dengan banyak pihak.

“Dalam beberapa kesempatan, pesan pak Ridwan Kamil sangat jelas kepada kami bahwa kolaborasi diperlukan untuk mengakselerasi penyelesaian masalah sosial di Jawa Barat. Dan apa yang kami lakukan bersama Eiger ini semoga dapat menginspirasi banyak pihak untuk turut peduli pada isu-isu kemanusiaan yang terjadi di masyarakat. Sebab kami meyakini masalah kemanusiaan adalah tugas kita bersama, bukan hanya tugas pemerintah saja,” tutup Bambang.

Kegiatan ini sendiri dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat bersama Ibu, Bapak Tony Lukito/Owner Eiger,
Ketua Komisi 1 DPR RI TB.Hasanudin, Pangdam lll Siliwangi yang diwakili oleh Kasdam lll Siliwangi Brigjen TNI Darmono susastro, kemudian Kapolda Jabar Irjen Pol Muhamad Dofiri, Kabinda Jabar Brigjen Dedi Agus P., Danrem 061/SK Brigjen TNI Achmad Fauzi, Forkopimda Kabupaten Bogor, Nandang Prihadi Dirut PJLHK, Pelaksana Tugas Kepala Balai Besar TNGGP, Heriyanto SEVP Bussinis support PTPN VIII, Para Ulama dan Tokoh Masyarakat.

Sumber: Penrem 061/Sk

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Hera Author

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
ads
ads