Danramil 2113/Ciomas, Mayor Cke (K) Zurnalita Hadiri Kegiatan Pengajian Rutin Bulanan tingkat Kecamatan Dramaga

Danramil 2113/Ciomas, Mayor Cke (K) Zurnalita Hadiri Kegiatan Pengajian Rutin Bulanan tingkat Kecamatan Dramaga

Smallest Font
Largest Font

Bogor, Jurnal Cakrawala - Danramil 2113/Ciomas, Mayor Cke (K) Zurnalita menghadiri kegiatan pengajian rutin bulanan tingkat Kecamatan Dramaga yang digelar di Masjid jami' Riyadil Jannah kp cimoboran RT 01/01 desa sukawening, Selasa 6 Agustus 2024. 

Pengajian rutin bulanan MUI tingkat kecamatan Dramaga kali ini, menurut mayor Zurnalita dihadiri oleh lebih kurang 80 orang jamaah yakni Camat Dramaga yang diwakili, kemudian Kapolsek Dramaga yang juga diwakili, kepala desa Sukawening, Kepala KUA Kecamatan Dramaga, Ketua MUI Kecamatan Dramaga, Ketua MUI Desa Sukawening.

Lalu para staf Desa Sukawening, para tokoh agama dan tokoh masyarakat desa Sukawening, para kardus, RW dan RT se Desa Sukawening serta satlinmas Desa Sukawening.

Pada kegiatan pengajian rutin bulanan ini diisi oleh ceramah dari KH Sanusi, KH Abdullah Mubarok dan Kyai Cece Bustomi.

Menurut mayor Zurnalita, Pengajian rutin menjadi salah satu aspek penting dalam perkembangan dan syiar agama Islam. Aktivitas ini juga sering disebut dengan dakwah Islamiyah.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa manfaat dari menghadiri pengajian rutin ini yaitu membuat masyarakat lebih meningkatkan kesadaran beragamanya dalam aspek wawasan dan pengetahuan, serta peningkatan aspek sikap.

Kegiatan pengajian rutin bulanan tingkat Kecamatan di Desa Sukawening  kec  Dramaga sampai dengan selesai berjalan aman  dan lancar. ***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Hera Author

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, jurnalcakrawala.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini.