Dandim 1423 Soppeng Kunjungi Warga Korban Kebakaran di Lamajekko
SOPPENG,-JurnalCakrawala.
Pasca kebakaran yang menimpa warga di wilayah teritorialnya, Dandim 1423 Soppeng Letkol Inf Richard M Butarbutar, S. Ap, M. Tr (Han) mengunjungi para korban kebakaran di Lamajekko, Kelurahan Batu-Batu, Kecamatan Marioriawa, Kabupaten Soppeng, Sabtu (11/1/20).
Kehadiran orang nomor satu di jajaran Kodim 1423 Soppeng ini, nampak didamping sang istri selaku Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cab XXXI Kodim 1423 Soppeng, Ny Richard M Butarbutar bersama jajaranya serta anggota Dewan dari Fraksi Golkar Hj. Insana, S. Pd, SD.
Di sela kegiatan, Dandim 1423 Soppeng, Letkol Inf Richard M Butarbutar, S. Ap, M. Tr (Han) didampingi sang istri mengatakan, kehadiranya selain silaturahmi sekaligus memberikan tali asih terhadap para korban kebakaran.
“Semoga sedikit bingkisan sembako dan perlengkapan pakaian ini dapat bermanfaat untuk para korban,” ungkapnya, didampingi oleh Staf Kecamatan Marioriawa dan Lurah Manorangsalo Firman. S. Sos serta Lurah Batu-Batu H. Yansar.
Lebih jauh, pemegang tongkat komando Kodim 1423 Soppeng ini berharap, masyarakat yang menjadi korban dalam kebakaran tersebut dapat bersabar atas ujian yang menimpanya saat ini.
Selain itu, ia juga menghimbau kepada publik di wilayah teritorialnya agar senantiasa berhati-hati terhadap api untuk menghindari hal serupa (kebakaran-red) di kemudian hari.
Terpantau turut mendampingi Dandim 1423 Soppeng diantaranya, Pasi Inteldim 1423 Soppeng Kapten Inf Feni Maela. Ws. Danramil 1423-02 Marioriawa, Pelda Said bersama anggota serta Kades Tottong Muh. Tahir. (And)